Apabila anda merencanakan ingin melakukan renovasi dapur maka pastikan anda bisa mencintai desain dapur tersebut dalam jangka waktu yang lama. Sehingga anda perlu memilih desain yang tepat. Kuncinya cukup pilihlah desain dapur yang tidak harus mencolok namun memiliki banyak fungsi. Sehingga dapur yang anda buat ini nantinya bisa lebih optimal dan maksimal.
Kita ketahui bersama kalau membuat desain dapur ini memang bukan satu perkara yang mudah. Terlebih untuk ibu-ibu rumah tangga. Kondisi dapur yang ada merupakan representasi dari diri anda sendiri. Lantas apa yang perlu anda lakukan untuk memiliki dapur impian?
Tips mudah renovasi dapur sesuai kebutuhan
Apabila anda bingung memilih desain dapur yang ideal untuk kebutuhan anda, maka silahkan simak penjelasan ini sampai selesai. Pada kesempatan kali ini akan dijelaskan mengenai beberapa tips mudah renovasi dapur impian. Penasaran ? berikut ini penjelasannya :
- Memilih desain yang simple
Langkah pertama yang bisa anda lakukan sebelum renovasi dapur adalah mengatur kembali semua barang yang masih bisa digunakan dan yang tidak bisa digunakan. Hal ini bertujuan agar kondisi dapur anda akan tetap terlihat lebih rapi dan tidak ada binatang seperti tikus yang bersarang. Dengan memiliki banyak peralatan masak ini tidak serta merta menunjukkan kalau anda adalah seorang koki handal. Justru sebaliknya kondisi ini menunjukkan kalau anda tidak bisa rapi dan terlihat lebih jorok.
Agar kondisi ini tidak semakin memburuk maka anda bisa mengatur ulang kembali barang mana yang dibutuhkan sebelum menyiapkan lemari baru. Pastikan anda memiliki dapur yang memudahkan anda untuk beraktivitas setiap hari. Pastikan juga semua barang yang ada di dapur ini tertata rapi dan mudah untuk dijangkau. Pastikan anda menggunakan kabinet yang kokoh untuk menyimpan berbagai alat masak. Sehingga anda lebih mudah untuk menjalankan aktivitas memasak.
- Memilih berbagai perabotan yang aman dan kuat
Saat anda melakukan renovasi dapur maka pilihlah perabotan dapur yang berkualitas. Kemudian rumah anda ada anak kecil maka pilihlah perabotan dapur yang tidak lancip atau yang ujungnya tumpul. Hal ini pastinya memikirkan faktor keselamatan keluarga nomor satu. Selain itu perabotan dapur yang tumpul juga memberikan rasa nyaman. Kemudian pilihlah lemari yang tidak terlalu tinggi agar semua anggota keluarga bisa menjangkaunya.
Apabila anda menggunakan lemari yang terlalu tinggi, resiko untuk kejatuhan barang sangat tinggi. Tentunya ini sangat membahayakan diri sendiri dan keluarga. Kalau untuk makanan dan berbagai bumbu-bumbu, anda bisa letakkan pada lemari tengah. Kalau untuk berbagai peralatan masak bisa anda letakkan pada bagian bawah lemari. Kemudian pilihlah kompor yang aman dan selang yang tidak mudah rusak.
- Penempatan perabotan dapur
Saat melakukan renovasi dapur maka anda perlu memperhatikan tata letak perabotan dapur. Hal ini tentunya sangat berpengaruh terhadap tampilan dapur anda. Jangan lupa untuk menyediakan dua tempat sampah yang letaknya berbeda. Letakkan berbagai alat pisau jauh dari jangkauan anak-anak agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Untuk kompor anda bisa letakkan di dekat wastafel. Jangan lupa untuk memberikan meja pemisah antara kompor dan wastafel. Hal ini tentunya untuk menjaga keamanan dan akses untuk mendapatkan air lebih mudah.
- Memilih bahan material dapur yang tepat
Ketika anda memilih material yang baik untuk dapur maka pastikan anda mengetahui kelebihan dan kekurangannya. Untuk lebih jelasnya silahkan simak beberapa jenis material dapur yang bisa anda pilih.
- Kayu : apabila anda ingin memiliki dapur yang memiliki nuansa alami maka pilihlah perabotan dapur yang terbuat dari kayu. Walau harus melakukan perawatan khusus, perabotan ini mampu membuat suasana dapur lebih alami.
- Marbel : Ketika kondisi dapur anda tidak memiliki jendela maka anda bisa menggunakan bahan marbel. Perabotan ini mampu menciptakan suasana yang lebih elegan dan sejuk. Selain itu perabotan ini lebih mudah untuk dibersihkan dan aktivitas dapur lebih mudah dan leluasa.
- Porselen : Untuk lantai dapur yang mudah dibersihkan maka silahkan menggunakan bahan porselen. Bahan material porselen ini lebih mudah untuk dibersihkan dari berbagai sisa bahan makanan. Selain itu bahan ini lebih kuat dan kokoh serta harganya pun lebih terjangkau.
Demikianlah penjelasan mengenai beberapa hal yang perlu anda perhatikan ketika melakukan renovasi dapur kesayangan. Selain itu ketika renovasi rumah tetap memperhatikan ruang untuk bergerak sehingga lebih leluasa untuk memasak. Semoga penjelasan ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan anda lebih luas untuk renovasi dapur.